Buku Hasan Dan Husain The Untold Stories (Pustaka Imam Asy-Syafi'i)

Penerbit: Pustaka Imam Asy-Syafi'i


  • 90.000,00
Ongkos kirim dihitung saat checkout


Buku Hasan Dan Husain The Untold Stories 

Sayyid Hasan Al-Husaini, Pustaka Imam Asy-Syafi’i

Berbicara mengenai sejarah dan peran ahlul bait dalam dakwah Islam tentu tidak terlepas dari sosok Imam al-Hasan dan al-Husain radhiyallahu ‘anhuma. Dua cucu kesayangan Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam ini termasuk tokoh yang sangat berpengaruh terhadap perjalanan sejarah umat Islam setelahnya. Sayangnya, belum banyak episode kehidupan dan peranan mereka yang diungkap dengan benar. Kalaupun ada, sebagiannya disampaikan sepotong-sepotong, atau mengacu pada riwayat yang lemah, atau lahir dari dorongan emosional semata dan cenderung tendensius. Akibatnya, kita memandang keduanya biasa-biasa saja; bahkan mungkin, memberikan penilaian negatif terhadap mereka; atau sebaliknya, bersikap ekstrim dalam mencintai mereka sehingga jatuh ke dalam perbuatan yang dilarang.

Melalui buku Hasan & Husain: The Untold Stories, kami menggugah kesadaran kaum muslimin untuk membaca sejarah yang lengkap dan benar tentang dua raihanah Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam itu. Buku yang tersusun dalam 15 bahasan utama ini memperlihatkan kepada kita seluruh fragmen kehidupan al-Hasan dan al-Husain; mulai dari silsilah Ahlul Bait, kelahiran, keutamaan, dan kehidupan keduanya di bawah asuhan Rasulullah dan orang tua mereka. Kita juga akan melihat betapa dua pemimpin para pemuda di Surga tersebut, juga orang tua mereka, Ali bin Abu Thalib dan Fathimah radhiyallahu ‘anhuma, memiliki hubungan yang sangat mesra dengan seluruh sahabat. Akan terlihat pula peran mereka yang begitu besar pada masa khulafaur rasyidin maupun pada masa setelahnya. Dari situ diketahui bahwa al-Hasan dan al-Husain tidak pernah absen dalam meninggalkan jejak-jejak kebaikan bagi umat di masa mendatang. Al-Hasan menjadi tokoh pemersatu umat setelah perpecahan berkepanjangan, sedangkan al-Husain menjadi figur pembela kebenaran yang ingin menegakkan sunnah dalam suksesi kepemimpinan, hingga berujung pada kematiannya di tragedi Karbala.

Dengan menelaah terjemahan kitab Mausu’atul Hasan wal Husain Karya Syaikh Hasan al-Husaini, salah seorang ulama ahlul bait ini, kita akan tergugah untuk berpikir kritis dalam menyusun puzzle sejarah hingga menjadi sebuah kisah yang utuh dan dapat memberikan informasi secara benar. Dengan demikian doktrin-doktrin miring terkait ketidakharmonisan hubungan antara ahlul bait dan para sahabat akan terjawab tuntas. Bersamaan dengan itu pula, kita akan semakin mencintai Rasulullah dan ahlul bait beliau.

Klarifikasi Istilah

Berkenaan dengan beberapa kata atau istilah yang perlu dijelaskan, kami akan menjelaskan perihal gelar “Imam” yang disematkan kepada Ali bin Abu Thalib, juga al-Hasan, dan al-Husain yang kerap muncul di sini. Gelar ini hendaknya dipahami sesuai dengan pengertian imam atau imamah dalam konsep pengikut ahlus sunnah, bahwa ia tidak identik dan berbeda dengan konsep imam yang dipahami dan diyakini penganut Syiah. Menurut ahlus sunnah, imam mengacu pada sosok para pemimpin yang diteladani atau diikuti dalam kebaikan, siapa pun mereka.

Juga, terkait julukan ‘az-Zahra’ di belakang nama Fathimah, yang dalam buku ini disebutkan beberapa kali. Arti kata ini adalah yang putih cemerlang hingga seakan-akan memancarkan cahaya. Julukan ini memang dipopulerkan oleh kaum Syiah, namun ada juga ulama ahlus sunnah yang menggunakannya dalam buku-buku mereka. Sebut saja al-Baghawi dalam Syarhus Sunnah, Ibnu Hajar dalam Subulus Salam dan al-Ishabah, Ibnu Hibban dalam Shahih, Ibnu Katsir dalam al-Bidayah wa Nihayah, dan masih banyak lagi.

Buku Hasan Dan Husain The Untold Stories, Penerbit Pustaka Imam Asy-Syafi’i, Penulis Syaikh Hasan al-Husaini, format buku softcover, tebal buku 520 Halaman, ukuran buku 15,5 cm x 23,5 cm, berat 750 gram, Harga Rp. 90.000,-


Kami Juga Merekomendasikan