Buku Syarah Al-Qawa’id Al-Mutsla (Dhiya’ul Ilmi)

Penerbit: Dhiya’ul Ilmi


  • 125.000,00
Ongkos kirim dihitung saat checkout


Buku Syarah Al-Qawa’id Al-Mutsla (Dhiya’ul Ilmi)

Penulis Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin, pensyarah Dr. Kamilah Al-Kiwari, Pustaka Dhiya’ul Ilmi 

Tidak diragukan lagi bahwa masalah asma’ wa shifat termasuk salah satu asas akidah yang paling agung, dan paling luhur untuk dibicarakan. Beragam pernyataan bermunculan terkait permasalahan ini. Ada yang murni meniadakan, ada yang menetapkan nama-nama Allah secara garis besar, kemudian meniadakan sifat-sifat Allah. Ada pula yang menetapkan nama-nama dan sifat-sifat Allah, namun menolak sebagian di antaranya; dengan menakwilkan, dan mengalihkannya dari lafal zhahirnya. Ada pula yang menyatakan wajib mengimani semua nama-nama dan sifat-sifat Allah, sebagaimana yang tertera dalam Kitab Allah dan sunnah shahihah, serta memberlakukannya sesuai zhahirnya, menafikan takyif dan tasybih darinya. Kelompok terakhir inilah yang dijuluki salaf dan Ahlussunnah.

Penulis memilih perkataanmereka, meridhainya, dan memperkuatnya dengan dalil-dalil naqli dari para Imam yang memiliki ilmu mendalam dalam bidang ini, yang diakui keistiqamahan, dan kelurusannya, serta memilki pemahaman dan istibanth yang baik.

 

Apa Kata Ulama Tentang Buku Ini?

Saya sudah menelaah karya berharga tulisan yang mulia Al-Allamah; saudara kami, Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin tentang asma’ dan shifat yang ia beri judul; Al-Qawa’id Al-Mutsla fi Shifatillahi wa Asma’ihi Al-Husna. Saya mendengar buku ini dari awal sampai akhir, dan menurut saya buku ini adalah karya yang agung yang menjelaskan tentang akidah salafus shalih berkenaan dengan nama-nama Allah dan sifat-sifat-Nya. Juga, mengandung kaidah-kaidah agung dan beragam faidah terkait persoalan nama-nama dan sifat-sifat Allah. Menjelaskan makna ma’iyyah sebagaimana yang disebutkan dalam Kitabullah, baik Ma’iyyah (kebersamaan) secara khusus, ataupun secara umum, menurut pandangan Ahlussunnah wal Jama’ah. (Syaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin Baz)

Ayat-Ayat yang Mengandungi Asma’ wa Shifat


Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman,

اللهُ الَّذِي خَلَقَ سَبْعَ سَمَاوَاتٍ وَمِنَ اْلأَرْضِ مِثْلَهُنَّ يَتَنَزَّلُ اْلأَمْرُ بَيْنَهُنَّ لِتَعْلَمُوا أَنَّ اللهَ عَلَى كُلِّ شَىْءٍ قَدِيرٌ وَأَنَّ اللهَ قَدْ أَحَاطَ بِكُلِّ شَىْءٍ عِلْمًا

“Allah yang telah menciptakan tujuh lapis langit dan bumi semisalnya. PerintahNya berlaku padanya. Agar kamu mengetahui, bahwa Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu dan sesungguhnya Allah, ilmuNya benar-benar meliputi segala sesuatu.” (Surat Ath-Thalaq: 12)
Dalam firman-Nya yang lain,

وَلِلَّهِ الْأَسْمَاءُ الْحُسْنَىٰ فَادْعُوهُ بِهَا ۖ وَذَرُوا الَّذِينَ يُلْحِدُونَ فِي أَسْمَائِهِ ۚ سَيُجْزَوْنَ مَا كَانُوا يَعْمَلُونَ

“Hanya milik Allah asmaa-ul husna, maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebut asmaa-ul husna itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyimpang dari kebenaran dalam (menyebut) nama-nama-Nya. Nanti mereka akan mendapat balasan terhadap apa yang telah mereka kerjakan.” (Surat Al-A’raaf: 180)

Buku Syarah Al-Qawa’id Al-Mutsla, Penulis Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin, pensyarah Dr. Kamilah Al-Kiwari, Pustaka Dhiya’ul Ilmi, format buku hardcover, tebal buku 556 halaman, ukuran buku 16 x 24 cm, berat buku packing +/- 1000 gram, Harga Rp. 125.000,-