Buku Tanya Jawab Seputar Tauhid (Griya Ilmu)
Buku Tanya Jawab Seputar Tauhid
Penulis Syaikh Abdullah bin Jarullah Al-Jarullah, Penerbit Griya Ilmu
Tauhid termasuk dakwah para Nabi dan Rasul ‘alaihimussalam. Tauhid adalah mengesakan Allah di dalam peribadatan kepada-Nya. Inilah sebuah buku seputar tanya jawab tauhid yang disisipkan dalam Kitab Tauhid karya Syaikh Muhammad bin Abdul Wahhab rahimahullah. Di dalam buku ini, Anda akan mengenal tiga macam tauhid: tauhid rububiyah, tauhid uluhiyah, dan tauhid asma wa shifat.
Jika dalam buku Syaikh Muhammad At-Tamimi sebelumnya (disebutkan tentang pondasi-pondasi tauhid) dan pada buku ini lebih menitik beratkan kepada contoh-contoh tauhid dalam kehidupan manusia. Sekaligus membuka tabir syirik selebar-lebarnya. Agar diketahui oleh orang yang berilmu hingga orang awamnya. Syirik adalah suatu penyakit yang bertengger pada umat manusia. Oleh karena itu, Allah Azza wa Jalla utus utusan-Nya untuk menyerukan tauhidullah dan melarang dari perbuatan syirik. Allah Ta’ala berfirman,
وَاعْبُدُوا اللَّهَ وَلَا تُشْرِكُوا بِهِ شَيْئًا
“Sembahlah Allah dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya dengan sesuatu pun.” (Surat An-Nisa’: 36)
Syirik merupakan lawan dari tauhid. Dari buku ini, kita mengenal adanya syirik kecil dan syirik akbar. Syirik adalah dosa besar, bahkan ia dosa yang paling besar,
أَلَا أُنَبِّئُكُمْ بِأَكْبَرِ الْكَبَائِرِ ثَلَاثًا قَالُوا بَلَى يَا رَسُولَ اللَّهِ قَالَ الْإِشْرَاكُ بِاللَّهِ
“Perhatikanlah (wahai para sahabat), maukah aku tunjukkan kepada kalian dosa-dosa yang paling besar?” Beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam mengatakannya tiga kali. Kemudian para sahabat mengatakan: “Tentu, wahai Rasulullah.” Beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Syirik kepada Allah ...
Tanya: Apakah tujuan diutusnya para Rasul? Sebutkan dalilnya?
Jawab: Yaitu menyeru umat mereka agar menyembah Allah semata dan melarang mereka untuk menyembah selain Allah Ta’ala. Dalilnya adalah firman Allah:
وَلَقَدْ بَعَثْنَا فِى كُلِّ أُمَّةٍ رَّسُولًا أَنِ ٱعْبُدُوا۟ ٱللَّهَ وَٱجْتَنِبُوا۟ ٱلطَّٰغُوتَ ۖ فَمِنْهُم مَّنْ هَدَى ٱللَّهُ وَمِنْهُم مَّنْ حَقَّتْ عَلَيْهِ ٱلضَّلَٰلَةُ ۚ فَسِيرُوا۟ فِى ٱلْأَرْضِ فَٱنظُرُوا۟ كَيْفَ كَانَ عَٰقِبَةُ ٱلْمُكَذِّبِينَ
“Dan sungguhnya Kami telah mengutus rasul pada tiap-tiap umat (untuk menyerukan): “Sembahlah Allah (saja), dan jauhilah Thaghut itu,” maka di antara umat itu ada orang-orang yang diberi petunjuk oleh Allah dan ada pula di antaranya orang-orang yang telah pasti kesesatan baginya. Maka berjalanlah kamu dimuka bumi dan perhatikanlah bagaimana kesudahan orang-orang yang mendustakan (rasul-rasul).” (Surat An-Nahl: 36)
Buku Tanya Jawab Seputar Tauhid, Penulis Syaikh Abdullah bin Jarullah Al-Jarullah, Penerbit Griya Ilmu, format buku hardcover, tebal buku 334 halaman, ukuran buku 16 x 25 cm, berat buku packing +/- 750 gram, Harga Rp. 90.000,-