Buku Kisah-Kisah Kesabaran Para Ulama (Zam-Zam)

Penerbit: Zam-Zam


  • 51.500,00
Ongkos kirim dihitung saat checkout


Buku Kisah-Kisah Kesabaran Para Ulama

Penulis Syaikh Abdul Fattah, Penerbit Zam-Zam 

Kisah-kisah tentang para ulama yang padat karya dan orang-orang shalih yang mulia termasuk sarana terbaik untuk menanamkan keluhuran di dalam jiwa, dan memacunya untuk memikul berbagai kesulitan dan rintangan, demi tercapainya sejumlah tujuan mulia dan target yang luhur. Hal itu juga akan mendorongnya untuk meneladani orang-orang yang memiliki pengorbanan tinggi dan semangat membaja, demi menapaki derajat dan kedudukan termulia.

Dari sini, sebagian ulama salaf berkata, “Kisah adalah salah satu bala tentara Allah, dengannya Dia meneguhkan hati wali-walinya.” Hal ini diperkuat oleh firman Allah Azza wa Jalla,

وَكُلًّا نَقُصُّ عَلَيْكَ مِنْ أَنْبَاءِ الرُّسُلِ مَا نُثَبِّتُ بِهِ فُؤَادَكَ ۚ وَجَاءَكَ فِي هَٰذِهِ الْحَقُّ وَمَوْعِظَةٌ وَذِكْرَىٰ لِلْمُؤْمِنِينَ

“Dan semua kisah dari Rasul-Rasul Kami ceritakan kepadamu, ialah kisah-kisah yang dengannya Kami teguhkan hatimu; dan dalam surat ini telah datang kepadamu kebenaran serta pengajaran dan peringatan bagi orang-orang yang beriman.” (Surat Hud: 120)

Imam Abu Hanifah berkata, “Kisah tentang para ulama dan kebaikan-kebaikan mereka lebih aku sukai daripada banyak masalah fiqih, sebab kisah mengandung tata aturan hidup sebuah komunitas, hal ini diperkuat oleh firman Allah Ta’ala,

أُولَٰئِكَ الَّذِينَ هَدَى اللَّهُ ۖ فَبِهُدَاهُمُ اقْتَدِهْ ۗ قُلْ لَا أَسْأَلُكُمْ عَلَيْهِ أَجْرًا ۖ إِنْ هُوَ إِلَّا ذِكْرَىٰ لِلْعَالَمِينَ

“Mereka itulah orang-orang yang telah diberi petunjuk oleh Allah, maka ikutilah petunjuk mereka. Katakanlah: “Aku tidak meminta upah kepadamu dalam menyampaikan (Al-Quran). Al-Quran itu tidak lain hanyalah peringatan untuk seluruh ummat.” (Surat Al-An’am: 90)

Allah Ta’ala berfirman, (artinya) “Sesungguhnya pada kisah-kisah mereka itu terdapat pengajaran bagi orang-orang yang mempunyai akal. Al-Quran itu bukanlah cerita yang dibuat-buat, akan tetapi membenarkan (kitab-kitab) yang sebelumnya dan menjelaskan segala sesuatu, dan sebagai petunjuk dan rahmat bagi kaum yang beriman.” (Surat Yusuf: 111)

Buku sederhana ini berisi kumpulan kisah para ulama dalam mereguk pahit-manisnya mencari ilmu dan oleh penulis diklasifikasikan berdasar tema yang sesuai, di antaranya: Saat Menempuh Perjalanan Jauh untuk Mencari Ilmu, Mereka Bersabar Menghadapi Kerasnya Hidup dan Pedihnya Kemiskinan, Betapa Pedihnya Menahan Lapar dan Haus, Saat Kehabisan Bekal dan Tak Memiliki Pakaian, dan Mereka Kehilangan Kitab dan Kadang Terpaksa Menjualnya.

Buku Kisah-Kisah Kesabaran Para Ulama, Penulis Syaikh Abdul Fattah, Penerbit Zam-Zam, format buku softcover, tebal buku 224 halaman, ukuran buku 14 x 20.5 cm, berat buku packing +/- 350 gram, Harga Rp. 51.500,-

Kami Juga Merekomendasikan